EFEKTIFITAS PIJAT BAYI TERHADAP KUALITAS TIDUR BAYI USIA 3-6 BULAN DI POSYANDU TERATAI

Desy Lutfiasari* -  , Indonesia
Kualitas tidur bayi akan mempengaruhi pertumbungan dan perkembangannya. Sehingga
gangguan tidur yang terjadi pada bayi perlu mendapatkan perhatian yang serius. Salah satu cara untuk
meningkatkan kualitas tidur pada bayi adalah dengan melakukan pijat bayi. Tujuan dari penelitian ini
adalah untuk mengetahui efektifitas pijat bayi terhadap kualitas tidur bayi usia 3 – 6 bulan. Rancangan
penelitian yang digunakan adalah pretest posttest one group design. Populasi yaitu seluruh ibu bayi
dan bayi usia 3 – 6 bulan dengan jumlah sampel sebanyak 21 bayi. Instrumen yang digunakan adalah
lembar observasi. Hasil penelitian kemudian dianalisis menggunakan uji Wilcoxon dengan alpha 0,05.
Hasil penelitian menunjukkan 71,4% bayi mempunyai kualitas tidur yang baik dan sebanyak 7 bayi
(33,3%) bayi mengalami peningkatan kualitas tidur. Uji Wilcoxon didapatkan p value = 0,034 dimana
p value < α  (0,05) berarti H
0
 ditolak dan H
 diterima artinya ada pengaruh efektifitas pijat bayi
terhadap kualitas tidur bayi usia 3 – 6 bulan. Hasil penelitian dapat dijadikan rekomendasi bagi para
ibu untuk dapat menggunakan pijat bayi sebagai alternatif dalam meningkatkan kualitas tidur bayi
sehingga pertumbuhan dan perkembangannya dapat dimaksimalkan
Open Access Copyright (c) 2019 Jurnal Kebidanan Malahayati

Policies

Submissions

Other

Focus and Scope
Section Policies
Peer Review Process
Publication Frequency
Open Access Policy
Online Submissions
Author Guidelines
Copyright Notice
Privacy Statement
Author Fees
Journal Sponsorship
Journal History
Site Map
About this Publishing System
JKM (Jurnal Kebidanan Malahayati)