Niat Ibu Hamil Untuk Melakukan Pemeriksaan Tes HIV Di Puskesmas Kalibalangan Kabupaten Lampung Utara Tahun 2020

Khoirona Khoirona, Lolita Sary, Vera Yulyani

Abstract


Data yang didapat ditemukan bahwa kasus terjadinya infeksi HIV di provinsi Lampung tahun 2019 sebanyak 3756 orang. Berdasarkan data Kabupaten Lampung Utara pencapaian target ibu hamil yang melakukan pemeriksaan HIV sebesar 16%, secara keseluruhan belum ada satupun Puskesmas yang target cakupan ibu hamil yang diperiksa HIV tercapai. Oleh sebab itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk diketahuinya Niat ibu hamil secara sikap, norma subyektif dan pengendalian perilaku dalam melakukan pemeriksaan tes HIV.

Penelitian Kualitatif dengan desain penelitian Studi Kasus telah dilakukan pada ibu hamil trimester 1 sebanyak 5 responden di wilayah kerja Puskesmas Kalibalangan. Dengan menggunakan pedoman wawancara mendalam dengan uji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber yaitu pemegang program puskesmas dan kader.

Hasil wawancara terdapat sebagian besar niat ibu hamil sangat kuat untuk melakukan tes hiv dengan sikap yang diperlihatkan secara khusus terdapat sebagian besar responden yang memiliki sikap afektif. Dan norma subyektif terhadap hambatan yaitu terjadinya diskriminan bagi ibu hamil. Pengendalian perilaku berdasarkan kesulitan yang diperlihatkan yaitu sebagian responden adanya perasaan takut saat mengetahui hasil tes HIV. Diharapkan kepada Puskesmas Kalibalangan untuk mengoptimalkan sosialisasi dengan melakukan penyuluhan untuk meningkatkan niat ibu hamil dalam melakukan pemeriksaan HIV di Wilayah Puskesmas Kalibalangan.


Keywords


Niat, Tes HIV ibu hamil

References


Achmat, Zakarija. (2010). Theory Of Planned Behavior, Masihkah Relevan. Malang: Universitas Muhammadiyah Malang

Ajzen, I. (2005). Attitudes, Personality and Behavior, (2nd edition), Berkshire, UK: Open University Press-McGraw Hill Education.

Ernawati, Antono Suryoputro, and Syamsulhuda BM. (2016). “Niat Ibu Hamil Untuk Tes HIV Di UPT ( Unit Pelayanan Terpadu ).” Jurnal Promosi Kesehatan Indonesia 11(1).

ILO. 2011. Pencegahan Dan Penanggulangan HIV Dan AIDS.

Isni, Khoiriyah. (2016). “Dukungan Keluarga, Dukungan Petugas Kesehatan Dan Perilaku Ibu HIV Dalam Pencegahan Penularan HIV/AIDS Ke Bayi.” Jurnal Kesehatan Masyarakat 11(2).

Kementerian Kesehatan, RI. (2015). “Pedoman Pelaksanaan Pencegahan Penularan HIVDan Sifilis Dari Ibu Ke Anak Bagi Tenaga Kesehatan.” Unicef.

L.A, Yahaya, Jimoh AAG, and Balogun O.R. 2010. “Faktor-Faktor Yang Menghambat Penerimaan Terhadap Konseling Dan Tes Sukarela HIV / AIDS ( VCT ) Di Antara.” 159–164.

Larasaty, Dyah, M Kes Indri, Astuti Purwanti, and M Kes. (2014). “KAJIAN NIAT IBU HAMIL DALAM MELAKUKAN VOLUNTARY COUNSELING AND TESTING ( VCT ) DI PUSKESMAS KOTA SEMARANG.”

Lubis, Rahmayani. (2018). “Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Hamil Dengan VCT HIV-AIDS Di Puskesmas Sri Padang Kota Tebing Tinggi.”

Monica, Bella Risca, Bagoes Widjanarko, and Priyadi Nugraha Prabamurti. 2019. “Hubungan Pengetahuan, Norma Subjektif Dan Persepsi Kontrol Perilaku Dengan Niat Ibu Rumah Tangga Berisiko HIV Dalam Mengakses Layanan VCT.” JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT (e-Journal) 7: 496–503.

Nurjanah, nimas ayu lestari, and tri yunis miko Wahyono. (2019). “Tantangan Pelaksanaan Program Prevention of Mother to Child Transmission ( PMTCT ): A Systematic Review.” 4(1): 55–64.

Nursalam, ninuk dian Kurniawati, and Misutarno. (2018). Asuhan Keperawatan Pada Pasien Terinfeksi HIV/AIDS. kedua. eds. Peni puji Lestari and Tri Utami. Jakarta: Salemba medika.

Priyoto. (2014). Teori Sikap Dan Perilaku Dalam Kesehatan. Kedua. Yogyakarta: Nuha Medika.

Widoyono. 2011. PENYAKIT TROPIS (Epidemiologi, Penularan, Pencegahan & Pemberantasan). Edisi 2. ed. Rina Astikawati. Erlangga.

Yuslana, Antono Suryoputro, and Widagdo Laksmono. (2012). “Niat Ibu Hamil Untuk Berkunjung Ke Klinik Voluntary Counseling and Testing ( VCT ) Di Kec . Singkawang Barat.” Jurnal Promosi Kesehatan Indonesia 7(1).




DOI: https://doi.org/10.33024/jdk.v10i2.3592

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Jurnal Dunia Kesmas

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

Published by:
Faculty of Health Sciences, Malahayati University

Editorial Address:
Jl. Pramuka No. 27 Kemiling Bandar Lampung Cq. Tim Jurnal Dunia Kesmas.
Whatsapp : 0822-8154-6379 (admin)