ANALISA KEPUASAN RUMAH SAKIT DI INDONESIA BEKERJA SAMA DENGAN BPJS KESEHATAN

Iha Nursolihah

Sari


Abstrak: Analisis Kepuasan Rumah Sakit Di Indonesia Bekerja Sama Dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Data BPJS Kesehatan menyebutkan bahwa setiap tahunnya peserta JKN mengalami peningkatan. Peningkatan ini, perlu diiringi dengan penambahan fasilitas kesehatan yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan. Namun, fasilitas kesehatan terutama rumah sakit tidak serta merta mengalami peningkatan bahkan masih mengalami penurunan dalam menjalin mitra dengan BPJS Kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kepuasan rumah sakit di Indonesia bekerja sama dengan BPJS Kesehatan. Penelitian mengunakan data sekunder dari Riset Fasilitas Kesehatan (Rifaskes) tahun 2019 yang dilaksanakan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Jenis penelitian ini adalah analitik observasional dengan desain penelitian cross sectional study. Adapun sampel penelitian adalah seluruh rumah sakit di Indonesia yang ditetapkan sebagai rumah sakit rujukan, dan rumah sakit lainnya dilakukan sampling dengan menggunakan perhitungan besar sampel. Maka sampel terpilih sebanyak 456 rumah sakit. Kerangka teori penelitian dibuat berdasarkan teori kepuasan service quality (SERVQUAL) meliputi lima dimensi: tangible, reliability, responsiveness, assurance, dan emphaty. Hasil penelitian mendapatkan 80,7% rumah sakit puas bekerja sama dengan BPJS Kesehatan. Dari 19 indikator, hasil analisis bivariat seluruh indikator berpengaruh terhadap kepuasan rumah sakit dalam bekerja sama dengan BPJS Kesehatan. Sedangkan indikator yang berpengaruh dalam analisis multivariat adalah beban kerja akibat pelayanan JKN sepadan dengan imbalan yang diterima oleh rumah sakit, BPJS Kesehatan mendukung peningkatan kinerja RS dalam pelaksanaan JKN, BPJS Kesehatan bersifat responsif terhadap keluhan ataupun masukan, aturan yang dibuat oleh BPJS Kesehatan tentang pembiayaan JKN dapat diterapkan sesuai dengan kebutuhan. Maka dimensi yang berpengaruh terhadap kepuasan rumah sakit bekerja sama dengan BPJS Kesehatan adalah reliability, responsiveness, dan emphaty.


Kata Kunci


Kepuasan, Rumah Sakit, BPJS Kesehatan, Kualitas Layanan

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Awoonor-Williams, J.K. et al. (2016) “Does the operations of the National Health Insurance Scheme (NHIS) in Ghana align with the goals of Primary Health Care? Perspectives of key stakeholders in northern Ghana,” BMC International Health and Human Rights, 16(1), hal. 1–11.

Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (2016) Definisi Puas. Tersedia pada: https://kbbi.kemdikbud.go.id/entri/puas.

BPJS Kesehatan (2019) Visualisasi Data JKN. Tersedia pada: https://data.bpjs-kesehatan.go.id/bpjs-portal/action/dash-publik.cbi?page=1.

BPJS Kesehatan (2022a) Layanan Kesehatan JKN, Mutu dan Pemerataan Akses Fasilitas Kesehatan Jadi Tantangan. Tersedia pada: https://www.bpjs-kesehatan.go.id/bpjs/post/read/2022/2450/Layanan-Kesehatan-JKN-Mutu-dan-Pemerataan-Akses-Fasilitas-Kesehatan-jadi-Tantangan.

BPJS Kesehatan (2022b) Peserta Program JKN. Tersedia pada: https://bpjs-kesehatan.go.id/bpjs/ (Diakses: 6 Januari 2023).

Gunawan, K. dan Djati, S.P. (2011) “Kualitas Layanan dan Loyalitas Pasien (Studi pada Rumah Sakit Umum Swasta di Kota Singaraja–Bali),” Jurnal Manajemen dan Kewirausahaan, 13(1), hal. 32–39.

INDONESIA, D.D.A.N. (2021) “Organisasi Kesehatan,” ORGANISASI MANAJEMEN KESEHATAN, 21.

Kementerian Kesehatan (2019a) Kuesioner Rumah Sakit Rifaskes 2019 Riset Evaluatif Jaminan Kesehatan Nasional. Tersedia pada: https://labmandat.litbang.kemkes.go.id/pemanfaatan-data/menu-riskesnas/menu-data-rifaskes.

Kementerian Kesehatan (2019b) Pedoman Pengisian Kuesioner Rumah Sakit Rifaskes 2019. Tersedia pada: https://labmandat.litbang.kemkes.go.id/pemanfaatan-data/menu-riskesnas/menu-data-rifaskes.

Kleinbaum, D.G. et al. (2002) Logistic regression. Springer.

Parasuraman, A., Zeithaml, V.A. dan Berry, L. (1988) “SERVQUAL: A multiple-item scale for measuring consumer perceptions of service quality,” 1988, 64(1), hal. 12–40.

Robertus Aryoseno (2015) Analisis Manfaat Kerjasama Dengan BPJS Bagi RS Karya Bhakti Pratiwi Bogoe.

Savedoff, W.D. et al. (2012) “Political and economic aspects of the transition to universal health coverage,” The Lancet, 380(9845), hal. 924–932.

Tjiptono, F. (2011) “Pemasaran Jasa, Bayumedia.” Malang.

Umi, H.J. (2019) “PENGARUH RESPONSIVENESS PERAWAT TERHADAP MINAT MEMANFAATKAN KEMBALI LAYANAN RAWAT INAP DI RUMAH SAKIT PARU DUNGUS MADIUN TAHUN 2019.” STIKES BHAKTI HUSADA MULIA MADIUN.




DOI: https://doi.org/10.33024/jikk.v10i7.10193

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##

##submission.license.cc.by-nc4.footer##

Pendidikan Dokter Universitas Malahayati Lampung



Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.