GAMBARAN LUARAN PASIEN STROKE ISKEMIK DENGAN LEUKOSITOSIS DAN LEUKOSIT NORMAL

Santo Fitriantoro, Betty Soedaly

Sari


Menurut  WHO  stroke  adalah  suatu  keadaan  dimana  ditemukan  tanda-tanda klinis  yang  berkembang  cepat  berupa  defisit  neurologik  fokal  dan  global,  yang dapat memberat  dan  berlangsung  selama  24  jam  atau  lebih  dan  atau  dapat menyebabkan  kematian, tanpa  adanya  penyebab  lain  yang  jelas  selain vascular. Penelitian  ini  bertujuan  untuk mengetahui  bagaimana  gambaran  luaran  pasien stroke  iskemik  dengan  leukositosis  dan leukosit  normal.  Metode  penelitian yang digunakan  dalam  penelitian  ini  adalah  metode penelitian  kohort.  Penelitian  ini dilakukan  di  RSUD  H.M  Ryacudu.  Subjek  pada  penelitian ini  yaitu  pasien  yang berobat  ke  RSUD  H.M  Ryacudu.  Sementara  sampel  penelitiannya adalah 80 orang  penderita  stroke  iskemik,  dengan  32  pasien  stroke  iskemik  dengan leukosit normal  dan  48  orang  pasien  stroke  iskemik  dengan  leukosit  tinggi atau leukositosis. Berdasarkan  hasil  dan  pembahasan  penelitian  maka  dapat disimpulkan  bahwa  stroke  iskemik dengan  leukositosis  lebih  beresiko  terhadap kematian  dari  pada  stroke  iskemik  dengan leukosit  normal.  Hal  ini  juga dibuktikan  dengan  uji  mann  whitney.  Melalui  uji  ini diperoleh  nilai  signifikansi sebesar 0,000. Nilai  signifikansi  tersebut  lebih  kecil  dari 0,05,  maka  Ha  diterima dan  Ho  ditolak.  Sehingga  dapat  disimpulkan  bahwa  terdapat perbedaan  antara pasien  stroke  iskemik  dengan  leukosit  normal  dan  pasien  stroke  iskemik dengan  leukositosis.


Kata Kunci


Stroke Iskemik; Leukosit Normal; Leukositosis

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Arsyad, R. I. (2015) Perbedaan Kadar Ldl Pada Pasien Rawat Inap Stroke Iskemik Dan Hemoragik Di Rsup Dr. M. Djamil Padang. Universitas Andalas. Skripsi. Fakultas Kedokteran Universitas Andalas. Padang.

Chaturvedi P, Mehrotra V, Saxena Y, Manna S. (2018). Correlation Of Serum Nitric Oxide With Haematological And Biochemical Parameters In Acute Ischaemic Stroke Patients. J Clin Diagn Res. 12(6):25-28.

Fatimatuzzahro, N., Prasetya, R. C., & Puri, S. (2021). Potensi Ekstrak Sutra Laba-Laba Argiope Modesta 5% Sebagai Bahan Anti Inflamasi Pada Luka Gingiva Tikus Wistar. Padjadjaran Journal Of Dental Researchers And Students, 5(2), 133-139.

Febriyanto, B., & Yanto, A. (2019). Efektivitas Penggunaan Model Pembelajaran Problem Based Learning Terhadap Kemampuan Membaca Pemahaman. DWIJA CENDEKIA: Jurnal Riset Pedagogik, 3(1), 11-22.

Hadisaputa, A., Sukiandra, R., & Endriani, R. (2013). Gambaran Indeks Barthel Pada Pasien Stroke Dengan Leukositosis Di RSUD Arifin Achmad Provinsi.

Hanum, P., Lubis, R., & Rasmaliah, R. (2018). Hubungan Karakteristik Dan Dukungan Keluarga Lansia Dengan Kejadian Stroke Pada Lansia Dengan Kejadian Stroke Pada Lansia Hipertensi Di Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik Medan. JUMANTIK (Jurnal Ilmiah Penelitian Kesehatan), 3(1), 72-88.

Hafshoh, T. Y., Adam, O. M., & Ejt, S. (2020). Hubungan Jjumlah Leukosit Dengan Derajat Keparahan Pasien Stroke Iskemik Berdasarkan National Institute Of Health Stroke Scale. Hang Tuah Medical Journal, 17(2), 130-138.

Kamila, N. (2024). Korelasi Jumlah Leukosit Dengan Lama Rawat Inap Pasien Stroke Iskemik Akut Di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Periode Januari-Desember 2022. Fakultas Kedokteran Universitas Lampung.

Laily, S. R. (2017). Hubungan Karakteristik Penderita Dan Hipertensi Dengan Kejadian Stroke Iskemik. Jurnal Berkala Epidemiologi, 5(1), 48-59.

Savitri, D., Irfana, L., Irawati, D. N., & Prahasanti, K. (2020). Hubungan Hiperglikemia Reaktif Pada Stroke Iskemik Fase Akut Dengan Gangguan Motorik Terhadap Keluaran Pasien Stroke Berdasarkan Indeks Barthel Di Rumah Sakit Siti Khodijah Sepanjang. Magna Medika, 7(1), 14-22.

Setiarini, R., & Gofir, A. (2016). Hubungan Leukositosis Dengan Luaran Klinis Pasien Stroke Iskemik. Jurnal Kedokteran, 2(1), 233–241.

Tertia, C., Singgih, B. O. O., Sumada, I. K., Wiratmi, N. K. C., & Widyadharma, I. P. E. (2018). Perbedaan Luaran Pasien Stroke Iskemik Akut Dengan Leukosit Normal Dan Leukositosis. Neurona, 36(1), 36–41.

Wicaksana Hy, Adrianto Y, Rehatta Nm. (2017). Correlation Between White Blood Cell Count And Clinical Severity Based On Nihss In Acute Ischemic Stroke Patients. Bali Med J. 6(1):130.




DOI: https://doi.org/10.33024/jikk.v11i4.13639

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##

##submission.license.cc.by-nc4.footer##

Pendidikan Dokter Universitas Malahayati Lampung



Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.