HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU TENTANG COVID 19 DENGAN RENDAHNYA KUNJUNGAN BALITA DI POSYANDU DESA BERINGIN MAKMUR II

Choralina Eliagita, Nuril Absari, Mika Oktarina, Suhita Tri Oklaini, Fera Ornella

Sari


Pandemi COVID 19 sangat berdampak pada penurunan kunjungan balita ke posyandu dengan kunjungan terendah di Desa Beringin Makmur II sebanyak 395 orang (48,9%). Penelitian bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu tentang COVID 19 dengan rendahnya Kunjungan Balita di Posyandu Desa Beringin Makmur II Wilayah Kerja Puskesmas Bingin Teluk Kabupaten Muratara pada tahun 2021. Penelitian ini menggunakan deskriptif korelasi dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu balita yang melakukan kunjungan ke Posyandu Desa Beringin Makmur II Wilayah Kerja Puskesmas Bingin Teluk Kabupaten Muratara pada tanggal 07 Juni-18 Juni  tahun 2021 sebanyak 52 balita yang diambil secara total sampling. Pengumpulan data yaitu data primer dan sekunder. Teknik analisis menggunakan Univariat dan bivariat (Chi square). Hasil penelitian ini didapatkan: Dari 52 sampel sebanyak 24 responden yang kunjungan balita kurang baik dan 28 kunjungan balita Baik; Dari 52 sampel terdapat terdapat 24 responden berpengetahuan kurang, 12 responden berpengetahuan cukup dan 16 responden berpengetahuan baik; Ada hubungan antara pengetahuan dengan kunjungan balita di Posyandu Desa Beringin Makmur II Wilayah Kerja Puskesmas Bingin Teluk Kabupaten Muratara dengan kategori hubungan hubungan erat. Diharapkan hasil penelitian ini mampu menambah wawasan kepada ibu sehingga  mampu meningkatkan pengetahuan mengenai pentingnya kesehatan balita dengan melakukan kunjungan balita.

Kata Kunci


Kunjungan Balita; COVID 19; Pengetahuan

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Diharja, N. U. Syamsiah, S dan Choirunissa, R (2020), Pengaruh Pandemi COVID19 Terhadap Kunjungan Imunisasi di Posyandu Desa Tanjungwangi Kecamatan Cijambe Tahun 2020‟, Asian Research of Midwifery Basic Science Journal, 1(1), pp. 60–72

Dinas Kesehatan Kabupaten Muratara, 2020. Profil Dinas Kesehatan Kabupaten Muratara. Palembang

Erina, M. 2020. Pengaruh Kunjungan Balita Ke Posyandu Pada Masa Pandemi Covid-19 di Wilayah Kerja Puskesmas Karangmoncol Tahun 2020. VOL 1 NO 3 (2021) Suplemen Bulan Desember

Kemenkes RI. 2021. Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2021. Jakarta: Kemenkes RI.

Matanah, L. 2017. Hubungan Tingkat Pendidikan dan Pengetahuan Ibu tentang Posyandu dengan Tingkat Partisipasi Di Posyandu Anggrek VII Kelurahan Sidorejo Lor Kecamatan Sidorejo Kota Salatiga. Diakses tanggal 18 Januari 2020 diunduh http://eprints.ums.ac.id/56418/13/

Prabandari, F. 2021. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pelayanan Kesehatan Balita Pada Masa Pandemi Covid 19 Di Kabupaten Banyumas. Vol. 17 No. 1 (2021): Jurnal Bina Cipta Husada

Puskesmas Bingin Teluk, 2021. Profil Puskesmas Bingin Teluk. Muratara

Fitria, N, M. 2017. Hubungan pengetahuan ibu balita terhadap kepatuhan kunjungan balita ke Posyandu di Desa Sumberejo Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak. Diakses tanggal 18 Januari 2020 diunduh dari https://Jurnal.Unimus.ac.id

Saputri, N, S. 2020. Dampak Pandemi COVID-19 pada Pelayanan Gizi dan Kesehatan Ibu dan Anak (KIA): Studi Kasus di Lima Wilayah Indonesia. Jurnal Penelitian: Semeru. Diakses dari https://www.smeru.or.id/

Widiyanto,J. 2020. Faktor Eksternal Yang Berhubungan Dengan Minat Ibu Melakukan Kunjungan Ke Posyandu (Studi Di Kelurahan Labuh Baru Timur). Jurnal Penelitian MIPA muhamadiyah Riau. Diakses : file:///C:/Users/asus/Downloads/110-77-PB.pdf

WHO, 2019. World Health Organization. WHO




DOI: https://doi.org/10.33024/jikk.v9i1.5375

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##

##submission.license.cc.by-nc4.footer##

Pendidikan Dokter Universitas Malahayati Lampung



Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.