Pengaruh Jus Tomat terhadap Kadar Haemoglobin Ibu Hamil Trimester III di Wilayah Kerja Puskesmas Punduh Pedada

Eka Ambarwati, Sunarsih Sunarsih, Riyanti Riyanti, Astriana Astriana

Sari


ABSTRACT

 

Anemia is a condition where the erythrocyte mass and or circulating Hb mass cannot fulfill its function to provide oxygen to body tissues. In 2022, the number of pregnant women in Punduh Pedada Health Center was 636 and 63.8% with anemia in pregnancy, one of the interventions that can be done is to consume foods with high iron and vitamin C, namely tomatoes that can be made into juice. This study aims to determine the effect of tomato juice on haemoglobin levels of Trimester III pregnant women in the Punduh Pedada Health Center Working Area in 2023. Type of quantitative research with pretest-posttest control group design. The population in this study were all third Trimester pregnant women in the Punduh Pedada Health Center Working Area as many as 68 respondents with a sample of 32 respondents S1ided into 2 groups, namely 16 in the intervention group and 16 in the control group using purposive sampling technique. This study was conducted in the Punduh Pedada Health Center Work Area in April-May 2023. Data collection using observation sheets. Data analysis was univariate and bivariate (t test). The results showed that the average Hb level before given tomato juice and Fe tablets was 10.0 gr/dl and after given tomato juice and Fe tablets was 10,8 gr/dl, while the average Hb level before given Fe tablets was 10.0 gr/dl and after given Fe tablets was 10.5 gr/dl. There is an effect of tomato juice on haemoglobin levels of pregnant women Trimester III with a value (p-value = 0.000). Suggestions for pregnant women can consume tomato juice as an alternative to increase Hb levels during pregnancy.

 

Keywords: Tomato Juice, Hemoglobin Level and Pregnant Women

 

 

ABSTRAK

 

Anemia merupakan keadaan dimana masa eritrosit dan atau masa Hb yang beredar tidak dapat memenuhi fungsinya untuk menyediakan oksigen bagi jaringan tubuh. Pada tahun 2022 didapatkan jumlah ibu hamil di Puskesmas Punduh Pedada sebanyak 636 dan 63,8% dengan kondisi anemia dalam kehamilan, salah satu intervensi yang dapat dilakukan adalah mengkonsumsi makanan dengan tinggi zat besi dan vitamin C yaitu tomat yang dapat dibuat jus. Penelitian ini bertujuan diketahui pengaruh jus tomat terhadap kadar haemoglobin ibu hamil Trimester III di Wilayah Kerja Puskesmas Punduh Pedada Tahun 2023. Jenis penelitian kuantitatif desain pretest-posttest control group design. Populasi seluruh ibu hamil trimester III sebanyak 68 responden dengan sampel sebanyak 32 responden dibagi menjadi 2 kelompok yaitu 16 pada kelompok intervensi dan 16 pada kelompok kontrol menggunakan teknik purposive sampling. Penelitian ini telah dilaksanakan di Wilayah Kerja Puskesmas Punduh Pedada pada bulan April-Mei 2023. Pengumpulan data menggunakan lembar observasi. Analisis data secara univariat dan bivariat (t test). Hasil penelitian diketahui rata-rata kadar Hb sebelum diberikan jus tomat dan tablet Fe adalah 10,0 gr/dl dan sesudah diberikan jus tomat dan tablet Fe 10,8 gr/dl, sedangkan rata-rata kadar Hb sebelum diberikan tablet Fe adalah 10,0 gr/dl dan sesudah diberikan tablet Fe adalah 10,5 gr/dl. Ada pengaruh jus tomat terhadap kadar haemoglobin ibu hamil Trimester III dengan nilai (p-value = 0,000). Saran bagi ibu hamil dapat mengkonsumsi jus tomat sebagai alternatif untuk peningkatan kadar Hb selama kehamilan..

 

Kata Kunci: Jus Tomat, Kadar Hemoglobin dan Ibu Hamil


Kata Kunci


Jus Tomat, Kadar Hemoglobin dan Ibu Hamil

Teks Lengkap:

Download Artikel

Referensi


Agustina, N. K. Y. S. (2022). Asupan Protein Dan Asam Lemak Omega 3, Kadar Hb Dan Kadar Saturasi Oksigen Pasien Covid-19 Di Rumah Sakit Nusa Penida (Doctoral Dissertation, Poltekkes Kemenkes Denpasar Jurusan Gizi 2022).

Bakta, I. M. (2019). Anemia Hemolitik. Dalam: Bakta Im, Penyunting. Hematologi Klinik Ringkas (Egc (Ed.); 2 Ed.). Egc.

Dinkes Lampung. (2021). Profil Kesehatan Provinsi Lampung Tahun 2020. Pemerintah Provinsi Lampung Dinkes, 44, 136.

Falista, H. N. (2017). Perbedaan Kadar Hemoglobin Sebelum Dan Sesudah Mengkonsumsi Tablet Fe Pada Ibu Hamil Trimester Ii Di Puskesmas Kedungmundu (Doctoral Dissertation, Muhammadiyah University Of Semarang).

Fitriani, F., Evayanti, Y., & Isnaini, N. (2020). Pemberian Jus Tomat Terhadap Kadar Hemoglobin Pada Ibu Hamil Trimester Iii Tahun 2019. Jurnal Kebidanan Malahayati, 6(2), 230–235. Https://Doi.Org/10.33024/Jkm.V6i2.1743

Hasanan, F. (2018). Hubungan Kadar Homoglobin Dengan Daya Tahan Kardiovaskuler Pada Atlet Atletik Fik Universitas Negeri Makassar (Doctoral Dissertation, Universitas Negeri Makassar).

Kartika, D. A. (2021). Hubungan Tingkat Kecemasan Ibu Hamil Dengan Kepatuhan Anc Pada Masa Pandemi Covid 19 Di Puskesmas Godean 2 Sleman Tahun 2020 (Doctoral Dissertation, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta).

Lestari, S. (2019). Pengaruh Pemberian Rebusan Labu Kuning (Cucurbita Moschata Durch) Terhadap Kadar Hemoglobin Pada Mencit (Mus Musculus) (Doctoral Dissertation, Universitas Muhammadiyah Surabaya).

Lihabi, L. (2017). Pengaruh Perasan Daun Singkong (Manitol Esculante) Terhadap Kadar Hemoglobin Pada Mencit (Mus Musculus) (Doctoral Dissertation, Universitas Muhammadiyah Surabaya).

Manuaba. (2019). Ilmu Kebidanan, Penyakit Kandungan & Keluarga Berencana Untuk Pendidikan Bidan.

Novyriana, E., & Caesarani, M. R. (2019). Pemberian Jus Tomat Terhadap Peningkatan Kadar Hemoglobin Pada Ibu Hamil Trimester Iii Di Puskesmas Bonorowo Kebumen. Proceeding Of The 10th University Research Colloqium, 3, 928–933.

Prameswari, Y. (2019). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kecemasan Ibu Hamil Primigravida Trisemster Iii Dalam Menghadapi Persalinan Di Puskesmas Batu Aji Kota Batam Tahun 2018. Psyche 165 Journal, 30-39.

Proverawati, A. (2019). Anemia Dan Anemia Kehamilan. Nuha Medika.

Ramadhani, A. A. (2018). Perbedaan Kadar Hemoglobin Sebelum Dan Sesudah Aktivitas Fisik Pada Latihan Zumba (Doctoral Dissertation, Unimus).Riskesdas. (2018). Riskesdas Indonesia.

Resmaniasih, K. (2014). Pengaruh Teknik Pernapasan Diafragma Terhadap Kecemasan Pada Ibu Hamil Trimester Iii (Doctoral Dissertation, Program Pascasarjana Undip).

Saparinto, C. (2024). Grow Your Own Vegetables, Panduan Praktis Menanam 14 Sayuran Konsumsi Populer Di Pekarangan. Penerbit Andi.

Sulung, N., & Beauty, H. (2018). Pemberian Jus Tomat Dan Jus Jeruk Meningkatkan Kadar Hemoglobin Ibu Hamil Dengan Anemia. Real In Nursing Journal (Rnj), 1(1), 1–10. Https://Ojs.Fdk.Ac.Id/Index.Php/Nursing/Article/View/467/106

Triveni, T., & Okti, S. (2016). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kepatuhan Ibu Hamil Dalam Mengkonsumsi Tablet Fe Di Poli Kebidanan. Jurnal Kesehatan Perintis (Perintis’s Health Journal, 3(1), 8–14. Https://Jurnal.Upertis.Ac.Id/Index.Php/Jkp/Article/View/350

Wijayanti, H., Wulandari, D. A., & Melyan, M. (2021). Perbedaan Efektivitas Antara Pemberian Jus Tomat Dengan Jus Jambu Biji Merah Terhadap Kadar Hemoglobin Pada Ibu Hamil Trimester Iii Di Puskesmas Hilir. Jurnal Kesehatan, 14(2), 71–75. Https://Doi.Org/10.32763/Juke.V14i2.347

Zen, N. A. (2022). Pengaruh Ekstrak Cymbopogon Citratus Terhadap Pengendalian Aphis Gossypii Pada Tanaman Capsicum Frutescens L. Sebagai Panduan Praktikum Fisiologi Tumbuhan (Doctoral Dissertation, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, Universitas Islam Sumatera Utara).




DOI: https://doi.org/10.33024/mnj.v6i4.11355

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Penerbit: Universitas Malahayati


 Creative Commons License

Semua artikel dapat digunakan dibawah lisensi Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License