Hubungan Sikap Perawat dengan Kinerja Perawat di Ruang Rawat Inap Kelas III Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin Bandar Lampung
Sari
Keywords: Nurse Attitude, Nurse Performance
ABSTRAK
Kinerja sangat penting untuk dilakukan penelitian, baik buruk nya pelayanan perawat dalam melayani pasien dapat dilihat dari kinerjanya. Kinerja merupakan hasil atau tingkat keberhasilan seseorang secara keseluruhan selama periode tertentu untuk melaksanakan tugas dibandingkan dengan berbagai kemungkinan, seperti standar kerja , target atau sasaran atau kinerja yang telah ditentukan terlebih dahulu dan telah disepakati bersama . Selain motivasi terdapat juga faktor lain yang dapat mempengaruhi kinerja perawat, yaitu sikap perawat dalam bekerja. Sikap merupakan suatu perasaan positif atau negatif serta keadaan psikis yang sering disiapkan, dipelajari, dan diatur melalui pengalaman, yang memberikan pengaruh spesifik terhadap respon seseorang terhadap orang, situasi, dan objek. Diketahui hubungan sikap perawat dengan kinerja perawat di Ruang Rawat Inap Kelas III Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin Tahun 2022. Jenis penelitian menggunakan kuantitatif, rancangan penelitian survey analitik dengan pendekatan cross sectional, Populasi dan sampel adalah perawat di Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin sebanyak 38 responden, teknik sampling menggunakan purposive sampling, analisa data menggunakan univariat dan bivariat menggunakan chi square. Dilihat 38 responden, perawat yang memiliki sikap baik sebanyak 17 responden (44,7%) dengan kinerja perawat baik sebanyak 15 responden (39,5%) dan kinerja perawat kurang baik sebanyak 2 responden (5,3%), sedangkan sikap perawat kurang baik sebanyak 21 responden (55,3%) dengan kinerja perawat baik sebanyak 4 responden (10,5%) dan kinerja perawat kurang baik sebanyak 17 responden (44,7%) . Sebagian besar sikap perawat dengan kategori kurang baik. Hasil analisa data menggunakan uji chi square didapat nilai p-value ada hubungan sikap perawat dengan kinerja perawat di ruang rawat inap kelas III Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin.
Kata Kunci: Sikap Perawat, Kinerja Perawat
Kata Kunci
Teks Lengkap:
Download ArtikelReferensi
Mandagi, F. M., Umboh, J. M., & Rattu, J. A. (2015). Analisis Faktor–Faktor Yang Berhubungan Dengan Kinerja Perawat Dalam Menerapkan Asuhan Keperawatan Di Rumah Sakit Umum Bethesda Gmim. Ebiomedik, 3(3).
Notoatmodjo, S . (2018). Metodelogi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.
Nursalam. (2014). Manajemen Keperawatan Aplikasi Dalam Praktik Keperawatan Professional. Jakarta: Salemba Medika.
Nursalam. (2018). Management Keperawatan Aplikasi Dalam Praktek Keperawatan Profesional. Jakarta: Salemba Medika.
Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia. Nomor 11 Tahun 2015 Tentang Keselamatan Pasien. Jakarta: Kementerian
Rohita, T., & Yetti, K. (2017). Peningkatan Kualitas Pelayanan Keperawatan Melalui Ronde Dan Pendokumentasian. Dunia Keperawatan: Jurnal Keperawatan
Sinambela, L. P. (2012). Kinerja Pegawai Teori Pengukuran Dan Implikasi. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Tamimi, B., Cañizares, C., & Bhattacharya, K. (2013). System Stability Impact Of Large-Scale And Distributed Solar Photovoltaic Generation: The Case Of Ontario, Canada. Ieee Transactions On Sustainable Energy, 4(3), 680-688.
Yosiana, Y., Djuandi, D., & Hasanah, A. (2021, March). Mobile Learning And Its Effectiveness In Mathematics. In Journal Of Physics: Conference Series (Vol. 1806, No. 1, P. 012081). Iop Publishing.
DOI: https://doi.org/10.33024/mnj.v5i5.7655
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
Penerbit: Universitas Malahayati
Semua artikel dapat digunakan dibawah lisensi Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License