Hubungan Tingkat Pengetahuan Dan Pendidikan Ibu Dengan Kejadian Ispa Pada Pasien Balita Yang Berobat Di Puskesmas Kedondong

Lilia Aftika, Nova Mega Rukmana, Dwi Yulia Maritasari

Abstract


Penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) merupakan salah satu penyebab utama morbiditas dan mortalitas pada balita di Indonesia. Pengetahuan ibu tentang ISPA dan pendidikan ibu berperan penting dalam pencegahan serta pengobatan ISPA pada anak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara tingkat pengetahuan dan pendidikan ibu dengan kejadian ISPA pada balita di Puskesmas Kedondong tahun 2024. Penelitian ini menggunakan desain studi cross-sectional dengan jumlah sampel sebanyak 64 responden yang diambil menggunakan teknik purposive sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya, kemudian dianalisis menggunakan uji statistik Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan signifikan antara tingkat pengetahuan ibu dengan kejadian ISPA (p-value = 0,027) dan pendidikan ibu dengan kejadian ISPA pada balita. Responden dengan pengetahuan yang kurang baik memiliki peluang lebih besar terkena ISPA. Oleh karena itu, peningkatan edukasi kesehatan bagi ibu sangat diperlukan untuk menurunkan angka kejadian ISPA pada balita.


Keywords


ISPA; Pengetahuan Ibu; Pendidikan Ibu; Balita

Full Text:

PDF

References


Barni, & Mardiah, M. (2022). Gambaran Pengetahuan Sikap Dan Perilaku Penderita Infeksi Saluran Pernapasan Akut (Ispa) Di Desa Gumelem Wetan Kecamatan Susukan Kabupaten Banjarnegara Tahun 2021. Scientific Journal of Medsains, 8(1), 45-50.

Budi, P. S. A., Benvenuto, A. F., Azmi, F., & Arjita, I. P. D. (2022). Hubungan Tingkat Pendidikan Ibu dan Status Gizi Anak dengan Kejadian ISPA pada Anak Usia 0-5 Tahun di Kabupaten Lombok Utara Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). AVERROUS: Jurnal Kedokteran Dan Kesehatan Malikussaleh, 8(2), 40. https://doi.org/10.29103/averrous.v8i2.9044

Darsono, V. P., Novalia Widya N, & Suwarni. (2018). Faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian ISPA pada balita di Puskesmas Binuang. Dinamika Kesehatan, 9(1), 616–629.

Febrianti, A. (2020). Pengetahuan, sikap dan pendidikan ibu dengan kejadian ISPA pada balita di Puskesmas 7 Ulu Kota Palembang. Jurnal Kesehatan Saelmakers PERDANA (JKSP), 3(1), 133–139.

Kaelen. (2017). Psilocybin For Treatment-Resistant Depression: Fmri-Measured Brain Mechanisms, Scientific reports, 7(1), 1-11.

Kartini, D. F., & Harwati, A. R. (2019). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian ISPA Pada Anak Balita di Posyandu Melati Kelurahan Cibinong. Jurnal Persada Husada Indonesia, 6(23), 42–49.

Kemenkes RI. (2023). Profil Kesehatan Indonesia 2022. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Mailita, W., & Kesuma, S. I. (2023). Hubungan Pengetahuan dan Sikap Ibu Dengan Kejadian ISPA Pada Balita di Puskesmas Andalas Padang Tahun 2023. Jik-Mc, 4(10), 2779–2786.

Mardiah, W., Mediawati, A. S., & Setyorini, D. (2022). Pencegahan Penularan Infeksi Saluran Pernapasan Akut dan Perawatannya Pada Balita Di Rumah Di Kabupaten Panggandaran. Dharmakarya: Jurnal Aplikasi Ipteks Untuk Masyarakat ISSN 1410 - 5675, 6(3), 258–261.

Miniharianti, M., Zaman, B., & Rabial, J. (2023). Hubungan Tingkat Pengetahuan Orang Tua Dengan Kejadian Ispa Pada Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Simpang Tiga. Journal of Healthcare Technology and Medicine, 9(1), 43. https://doi.org/10.33143/jhtm.v9i1.2784

Mundari, B. (2013). Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) dan Penaggulangannya.

Niki. (2019). Hubungan Kondisi Lingkungan Dan Perilaku Merokok Dengan Kejadian Ispa Pada Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Meukek. Jurnal Biology, 8(2), 139-149.

Notoatmodjo, S. (2014). Promosi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta, 193.

Potter, P. A., Perry, A. G., Stockert, P. A., & Hall, A. (2021). Fundamentals of nursing-e-book. Canada : Elsevier health sciences.

Lambang, A. P. (2020). Perilaku Ibu dalam Pencegahan Pneumonia Berulang pada Usia Balita. HIGEIA (Journal of Public Health Research and Development), 4(Special 3), 682-691.

Silaban, nataria yanti. (2015). Gambaran Pengetahuan Ibu Tentang Ispa Pada Balita Di Desa Pematang Lalang Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang. Jurnal Ilmiah Keperawatan IMELDA, 1(1), 75–82.

Kemenkes RI. (2024). Survei Kesehatan Indonesia (SKI) Tahun 2023. Jakarta : Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Sukarto, R. C. W. (2016). Hubungan Peran Orang Tua Dalam Pencegahan Ispa Dengan Kekambuhan Ispa Pada Balita Di Puskesmas Bilalang Kota Kotamobagu. Jurnal Keperawatan, 4(1), 1–6.

Wahyuni, D., & Kurniawati, Y. (2021). Pengaruh Penggunaan Alat Pelindung Diri Terhadap Terjadinya Gejala Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) pada Pegawai Dinas Perhubungan Kota Jakarta Timur. Jurnal Ilmiah Kesehatan, 13(1), 73–84. https://doi.org/10.37012/jik.v13i1.414

World Health Organization, (2020). Pusat Pengobatan Infeksi Saluran Pernapasan Akut Berat. Diakses dari https://cdn.who.int/media/docs/default-source/searo/indonesia/covid19/who-2019-ncov-pusat-pengobatan-infeksi-saluran-pernapasan-akut-berat.pdf?sfvrsn=3e00f2b7_2




DOI: https://doi.org/10.33024/jmm.v9i1.17954

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2025 Jurnal Medika Malahayati

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

PRODI KEDOKTERAN

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS MALAHAYATI