HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN PENERAPAN BREASTFEEDING FATHER TERHADAP PENGELUARAN ASI PADA IBU POST PARTUM
ABSTRAK
Latar Belakang Air Susu Ibu (ASI) eksklusif merupakan air susu ibu yang diberikan kepada bayi sejak dilahirkan selama enam bulan, tanpa menambahkan dan atau mengganti dengan makanan atau minuman lain. Cakupan bayi mendapatkan Air Susu Ibu (ASI) Ekslusif di Provinsi Lampung tahun 2018 menurur Riskesdas sebesar 32,2%, dimana angka ini di bawah cakupan di Indonesia dan masih di bawah target yang diharapkan yaitu 80%.Berdasarkan hasil presurvey pada bulan Mei 2019 di Puskesmas Banjit didapatkan 10 ibu post partum dan 7 diantaranya (70%) pengeluaran ASI nya sebagian besar tidak lancar, dan dari jumlah ibu yang pengeluaran ASI nya tidak lancar tersebut 4 orang tidak mendapat dukungan dari suami selama memberikan ASI, seperti suami tidak membantu pekerjaan rumah tangga, dan senantiasa acuh saat ibu memberikan ASI.
Tujuan dari penelitian ini adalah diketahui Hubungan Pengetahuan dan Penerapan Breastfeeding Father Terhadap Pengeluaran ASI Pada Ibu Post Partum Di Wilayah Kerja Puskesmas Banjit Kabupaten Way Kanan Tahun 2019.
Metode Jenis Penelitian Kuantitatif, rancangan penelitian metode cross sectional, Populasi dalam penelitian ini adalah sebanyak 92 orang. Sampel sebanyak 86 orang. Dengan teknik sampling Purposive Sampling. Analisa data bivariat dengan uji chi square.
Hasil penelitian menunjukan distribusi frekuensi pengeluaran ASI cukup sebanyak 50 orang (58,1%), pengetahuan baik sebanyak 50 orang (58,1%), penerapan breastfeeding fatheryaitu baik sebanyak 49 orang (57,0%).
Kesimpulan Diketahui Ada hubungan pengetahuan dan penerapan breastfeeding father terhadap pengeluaran ASI pada ibu post partum di Wilayah Kerja Puskesmas Banjit Kabupaten Way Kanan Tahun 2019.
Hasil uji t didapat p value 0,001< α (0,05).
Saran Bagi petugas kesehatan hendaknya dapat memberikan KIE tentang tata cara meningkatkan produksi ASI tidak hanya kepada ibu tetapi kepada suami juga, karena peran suami sangat besar terhadap keberhasilan pemberian ASI.
Kata Kunci : Pengetahuan, penerapan breastfeeding father, pegeluaran ASI
- DAFTAR PUSTAKA
- Ariani. (2010). Ibu susui aku, bayi sehat dan cerdas dengan ASI. Bandung: Khasanah Intelektual
- Arikunto, S. (2019). Prosedur penelitian.
- Destriatania (2010) Hubungan Antara Pengetahuan Dan Sikap Ayah Terhadap Praktik Inisiasi Menyusu Segera Dan Pemberian ASI Eksklusif Di Wilayah Urban Jakarta Selatan Tahun 2007. ( Analisis data sekunder penelitian yang berjudul “Peran Ayah Dalam Optimalisasi Praktik Pemberian ASI: Sebuah Studi di Daerah Urban Jakarta tahun 2007”.
- Ermalena, (2017). Indikator Kesehatan SDGs Di Indonesia http://ictoh-tcscindonesia.com/wp-content/uploads/2017/05/Dra.-Ermalena-Indikator-Kesehatan-SDGs-Di-Indonesia.pdf
- Indonesia, I. D. A. (2013). Nilai nutrisi air susu ibu.
- INDONESIA, P. R. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia nomor 33 tahun 2012 tentang pemberian air susu ibu eksklusif.
- Iswati (2018). Gambaran Pengetahuan Suami Dari Ibu Menyusui (0-6 Bulan) Tentang ASI Eksklusif Di Wilayah Kerja Puskesmas Dermayu Kabupaten Seluma Tahun 2017. https://jurnal.unived.ac.id/index.php/JM/article/download/505/443/
- Kemenkes RI, (2017). Profil Kesehatan Indonesia 2016
- Marheni (2018) Breastfeeding father Dalam Pengambilan Keputusan Melaksanakan Asi Eksklusif Di Puskesmas Ungaran. journal.stikeseub.ac.id/index.php/jkeb/article/view/267
- Maryunani. (2012). Inisisi Menyusui Dini, ASI Eklusif dan Manajemen Laktasi. Jakarta : EGC
- Muchtar, dkk (2014). Buku Ajar Kesehatan Ibu dan Anak. Jakarta Selatan: Pusat Pendidikan dan Pelatihan Tenaga Kesehatan
- Notoatmodjo. (2018). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta : PT. Rineka Cipta.
- Pemerintah Pusat. PP 33 tentang pemberian ASI eksklusif. 2012
- Roesli, Utami. (2013). Mengenal ASI Eksklusif. PT.Pustaka Pembangunan Swadaya Nusantara.
- Syamsiyah S., (2011). Tingkat Pengetahuan Suami Mengenai ASI Eksklusif Dan hubungannya Dengan Penerapan Breasstfeeding Father. Jurnal Kesehatan Prima Vol. 3 No.1 Januari 2011
- Wahyuningsih, D. (2013). Dukungan Suami dalam Pemberian ASI Eksklusif. Jurnal Keperawatan Maternitas, 1(2).