PENGARUH PEMBERIAN TERAPI MUROTTAL TERHADAP TEKANAN DARAH PADA LANSIA DENGAN HIPERTENSI

Nabila Yudistya, Dewi Rury Arindari, Dea Mega Arini

Sari


Abstrak: Pengaruh Pemberian Terapi Murottal Terhadap Tekanan Darah Pada Lansia Dengan Hipertensi. Angka kejadian Hipertensi pada lansia selalu meningkat setiap tahunnya. Diperkirakan 46% orang dewasa dengan Hipertensi tidak menyadari dengan kondisi tersebut. Penatalaksanaan Hipertensi pada lansia dapat dilakukan secara farmakologi dan non-farmakologi, salah satu penatalaksanaan non farmakologi Hipertensi yang dapat digunakan sebagai alternatif tindakan adalah terapi komplementer misalnya terapi murottal. Tujuan: Diketahui pengaruh pemberian terapi murottal terhadap tekanan darah pada lansia dengan Hipertensi. Metode penelitian menggunakan One-group pre and post test. Populasi penelitian ini adalah semua lansia dengan Hipertensi yang teregister di Wilayah Kerja Puskesmas Bukit Sangkal Palembang bulan Januari-Maret 2022 yang berjumlah 628 orang dan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Hasil penelitian didapatkan nilai rerata tekanan darah sebelum diberikan terapi murottal adalah sistolik 143,90 mmHg dan diastolik 92,20 mmHg. Nilai rerata tekanan darah sesudah diberikan terapi murottal adalah sistolik 132 mmHg dan diastolik adalah 83 mmHg. Hasil uji statistik diperoleh nilai p value tekanan darah sistolik sebesar 0,005 dan pada tekanan darah diastolik p value sebesar 0,011. Kesimpulan: ada pengaruh pemberian terapi murottal terhadap tekanan darah pada lansia dengan Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Bukit Sangkal Palembang. Saran: diharapkan pihak puskesmas agar dapat meningkatkan pengetahuan  masyarakat mengenai penatalaksanaan hipertensi secara non farmakologi yaitu dengan cara terapi murottal.

Kata Kunci


Hipertensi; Terapi Murottal; Lansia

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Fernalia, F., Juksen, L., Aryanto, E., & Keraman, B. (2020). Pengaruh Terapi Murottal Surat Al-Kahfi Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Lansia Yang Mengalami Hipertensi Di Panti Sosial Tresna Werdha Pagar Dewa Kota Bengkulu. Malahayati Nursing Journal, 2(1), 19–27. https://doi.org/10.33024/manuju.v2i1.2354

Hafifa Transyah, C. (2019). Pengaruh Terapi Murotal Al Quran Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pasien Hipertensi. Jik : Jurnal Ilmu Kesehatan, 3(1), 54–60. https://doi.org/10.33757/jik.v3i1.142

Heni, H., & Syifaa, A. N. (2021). Pengaruh Terapi Murottal Al-Qur’An Surah Ar- Rahman terhadap Penurunan Tekanan Darah pada Penderita Hipertensi. Jurnal Kampus STIKES YPIB Majalengka, 9(1), 41–54. https://doi.org/10.51997/jk.v9i1.97

Mahatidanar, A., & Nisa, K. (2017). Pengaruh Musik Klasik Terhadap Penurunan Tekanan Darah pada Lansia Penderita Hipertensi. Agromed Unila, 4(2), 264–268.

Mulyadi, A., Putri, T. H., & Fahdi, F. K. (2018). Terapi Murottal Terhadap Perubahan Tekanan Darah Pada Lansia Penderita Hipertensi Di Panti Sosial Rehabilitasi Lanjut Usia Mulia Dharma Kabupaten Kubu Raya. Jurnal ProNers, 1(3), 0–8.

Oktarosada, D., & Pangestu, A. N. (2020). Pengaruh Terapi Murotal Qur ’ an Surah Ar -Rahman Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Penderita Hipertensi Di Wilayah Kerja Upt Puskesmas Bernung Kabupaten Pesawaran. Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Al Idarah, 6, 32–39.

Padila. (2013). Asuhan Keperawatan Penyakit Dalam. Nuha Medika.

Rachmawati, A. S., & Baehaki, I. (2021). Pengaruh Terapi Murottal Surah Ar-Rahman Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Pasien. Healthcare Nursing Journal, 3(2), 132–135.

Ramdani, H. T., Rilla, E. V., & Yuningsih, W. (2017). Volume 4 | Nomor 1 | Juni 2017. Jurnal Keperawatan ’Aisyiyah, 4(1), 37–45.

Rasdini, I. A., Wedri, N. M., Rahayu, V. E. S., & Putrayasa, I. (2021). Pengaruh Terapi Komplementer Massage Punggung Terhadap Tekanan Darah pada Lansia dengan Hipertensi. Jurnal Smart Keperawatan, 8(1), 40. https://doi.org/10.34310/jskp.v8i1.426

Statistik, B. P. (2021). Jumlah Kasus Penyakit Menurut Jenis Penyakit (Kasus) 2019-2021.

Wahyuni, I. (2020). Menurunkan Tekanan Darah dengan Terapi Murotal Al-Quran pada Pasien Hipertensi Dewasa di Wilayah Kerja Puskesmas Bendosari. MPPKI (Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia): The Indonesian Journal of Health Promotion, 18(2), 124–131.

World Health Day. (2013). A global brief on Hyper ­ tension World Health Day 2013. World Health Organization, 1–40.




DOI: https://doi.org/10.33024/jikk.v10i7.10123

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##

##submission.license.cc.by-nc4.footer##

Pendidikan Dokter Universitas Malahayati Lampung



Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.