GAMBARAN TINGKAT KEPUASAN PASIEN PADA PELAYANAN RAWAT JALAN, RAWAT INAP DAN RUANG OPERASI DI RUMAH SAKIT PERTAMINA BINTANG AMIN BANDAR LAMPUNG TAHUN 2018

Ade Utia Detty

Sari


Mutu pelayanan kesehatan menunjukkan pada tingkat kesempurnaan pelayanan kesehatan dalam menimbulkan rasa puas pada diri setiap pasien. Persentase kepuasan  pasien rawat inap Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin (RSPBA) Bandar Lampung yang juga dinilai secara intenal pada tahun 2017, yaitu 75%. Nilai ini juga masih berada di bawah dari indikator Standar  Pelayanan Minimal (SPM) rawat inap, yaitu 90%. Tujuan dari penelitian diketahui tingkat kepuasan pasien pada pelayanan rawat jalan, rawat inap dan ruang Operasi di RS Bintang Amin Bandar Lampung tahun 2018. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, dengan jenis penelitian cross sectional. Pengambilan sampel secara purposive sampling yaitu berdasarkan kriteria yang diinginkan oleh peneliti. Pengambilan data menggunakan kuesioner yang dibagikan ke responden. Penelitian telah dilakukan bulan Mei 2018. Analisis data secara univariat. Hasil penelitian diketahui perbedaan kepuasan pada pasien di unit rawat inap sebesar 48.6% puas dan di unit rawat  inap  serta di kamar operasi masing-masing sebesar 54.3% puas. dapat disimpulkan bahwa dari ketiga ruangan tersebut, unit rawat inap merupakan unit dengan kepuasan pasien terendah jika dibandingkan dengan unit rawat jalan dan kamar operasi, di unit rawat jalan aspek empati kurang baik sebesar 61%, pada unit rawat inap jaminan dan daya tangap kurang baik sebesar 50.% dan unit kamar operasi empati dan daya tangap kurang baik sebesar 56.2%. Saran untuk meningkatkan kinerja dan kecepatan layanan tenaga perawatan dan dokter  maka perlu dilakukan pelatihan serta briefing secara berkala, serta melakukan skill test yang berhubungan dengan operasional pelayanan serta mengadakan pelatihan untuk meningkatkan rasa empati terhadap pasien.

Kata Kunci


Pasien; Pelayanan; Tingkat kepuasan

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Azwar, Saipunin. (2016). Sikap Manusia: Teori Dan Pengukurannya. Pustaka Pelajar: Jakarta.

Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung. (2014). Profil Kesehatan Kota Bandar Lampung Tahun 2013. Lampung

Firmayasa, Agtovia. (2017). Pengaruh Kepuasan Terhadap Loyalitas Pasien Rawat Inap Pada Rumah Sakit Khusus-THT Bedah Kepala Leher Proklamasi Jakarta Pusat. Bina Sarana Informatika Jakarta

Hastono, Sutanto Priyo., (2016). Analisis Data Pada Bidang Kesehatan. Rajawali Pers: Jakarta.

Hermanto, Dadang. (2010). Pengaruh Persepsi Mutu Pelayanan Kebidanan Terhadap Kepuasan Pasien Rawat Inap Kebidanan di RSUD Dr.H.Soemarno Sosroatmodjo Bulungan Kalimantan Timur Tahun2010. Universitas Diponegoro Semarang.

Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. (2014). Pokok-Pokok Riset Kesehatan Dasar Lampung Tahun 2013. (diakses 13 Desember 2017 dari http//depkes.go.id).

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. (2016). Profil Kesehatan Indonesia 2015. Indonesia

Lestari, Suci. (2016). Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Pada Instalasi Farmasi Rumah Sakit Islam Siti Khadijah Palembang. UIN Raden Fatah Palembang

Manimaran S, Sindhya R, Venkateshwaran. (2010). A Study of Patients Expectation and Satisfaction in Dindigul Hospitals. Asian Journal Of Management Research.

Mangkunegara, A.A.Anwar Prabu. (2014). Manajemen sumber daya manusia perusahaan. PT Remaja Rodaska: Bandung

Notoatmodjo, Soekidjo. (2012). Metodologi Penelitian Kesehatan. Ed. Rev. Rineka Cipta: Jakarta

Nurdiana. (2017). Analisis Kepuasan Pasien Rawat Inap Di Rumah Sakit Umum Bahteramas Provinsi Sulawesi Tenggara. Universitas Halu ULEO Kendari

Nurhidayat, Alvan. (2013). Hubungan Mutu Pelayanan Keperawatan Dengan Tingkat Kepuasan Pasien Di Ruang Rawat Inap Klinik Harapan Bersama Ambulu Jember. S1 Keperawatan Fikes Universitas Muhammadiyah Jember.

Nursalam. (2016). Manajemen Keperawatan. Salemba Medika: Jakarta

Noor Azlinna Azizan & Bahari Mohamed. (2013). The Effect of Perceived Service Quality On Patient Satisfaction At A Public Hospital In State of Pahang, Malaysia. Asian Journal of Social Science and Humanities Vol: 2, No: 3.

Pohan, Imbalo. (2013). Jaminan Mutu Layanan Kesehatan. EGC: Jakarta

Rahmawati, Alfi Febriana., Supriyanti Stefanus. (2013). Mutu Pelayanan Kesehatan Berdasarkan Dimensi Dabholkar di Ruang Rawat Inap Penyakit Dalam. Universitas Airlangga Surabaya

Rashid Al-Abri & Amina Al-Balushi. (2014). Patients Satisfaction Survey As A Tool Toward Quality Improvement. Journal Nurse Care Quality, Vol: 16, No:4.

Riyanto, Agus. (2011). Aplikasi Metodologi Penelitian Kesehatan. Nuha Medika: Yogyakarta

Respati. (2015). Hubungan Mutu Pelayanan Kesehatan dengan Tingkat Kepuasan Pasien Rawat Inap di Puskesmas Halmahera Kota Semarang Tahun 2014. (diakses 17 Desember 2017 dari http://lib.unnes.ac.id/20257/1/6411411220-S.pdf)

Rumah Sakit Bintang Amin Bandar Lampung . (2017). Profil Kesehatan Rumah Sakit Bintang Amin Bandar Lampung 2016

Rosita, Saragih, Arlina, Nurbaity, Raras, Sutatningsih. (2011). Pengaruh Mutu Pelayanan Kesehatan Terhadap Loyalitas Pasien Rumah Sakit Umum Herna Medan. (diakses 19 Desember 2017 Available From: http:// uda.ac.id /jurnal/ files/ tesisdesemberrosita.pdf)




DOI: https://doi.org/10.33024/jikk.v7i1.2417

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##

##submission.license.cc.by-nc4.footer##

Pendidikan Dokter Universitas Malahayati Lampung



Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.