Pelatihan Pembuatan Lilin Aromaterapi Berbasis Minyak Jelantah

Rahma Diyan Martha, Fatimah Fatimah, Ayu Insa, Nasa Bella, Sri Wahyuningsih, Danar Danar

Sari


ABSTRAK

Minyak jelantah merupakan minyak goreng yang digunakan secara berulang-ulang untuk menggoreng makanan dengan menggunakan minyak goreng yang sama. Penggunaan minyak jelantah tersebut menimbulkan bahaya bagi tubuh kita dan pembuangan minyak jelantah secara sembarangan dapat menimbulkan dampak negatif bagi lingkungan maupun perairan. Permasalah ini ditemukan di Desa Bendiljati Wetan Kecamatan Sumbergempol Kabupaten Tulungagung. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini adalah memberikan sosialisasi dan pelatihan (edukasi) kepada ibu-ibu rumah tangga terkait minyak jelantah dan pemanfaatan kembali limbah tersebut. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah ceramah dan tanya jawab. Evaluasi dalam kegiatan ini dengan cara membagikan angket berupa pretest dan postest yang dibagikan sebelum dan sesudah kegiatan. Hasil kegiatan ini menunjukkan bahwa penyuluhan dan pelatihan tentang pembuatan lilin dari minyak jelantah telah memberikan informasi dan pengetahuan baru kepada ibu-ibu rumah tangga Desa Bendiljati Wetan. Kegiatan ini telah dapat diikuti dan dilaksanakan dengan baik oleh para peserta.

Kata Kunci: Minyak jelantah, lilin, Ibu-ibu rumah tangga

 

ABSTRACT

 

Used cooking oil is cooking oil that is used repeatedly to fry food using the same cooking oil. Using used cooking oil poses a danger to our bodies, and indiscriminate disposal of used cooking oil can harm the environment and waters. This problem was found in Bendiljati Wetan Village, Sumbergempol District, Tulungagung Regency. This community service aims to provide homemakers with socialization and training (education) regarding used cooking oil and the reuse of the waste. The method used in this activity is lecture and question and answer. This activity evaluation by distributing questionnaires in the form of pretest and post-tests shared before and after the action. This activity indicates that counseling and training on making candles from used cooking oil have provided new information and knowledge to homemakers in Bendiljati Wetan Village. This activity has been followed and carried out well by the participants.

 

Keywords: Used cooking oli, candles, homemaker


Teks Lengkap:

Download Artikel

Referensi


Ardiansyah, I., Sofiani, Dewantara, Y. F., Stephanie, R., Octariana, V., & Sutiyadi, M. (2022). Pelatihan Kewirausahaan Bidang Pariwisata Di Desa Cadas Ngampar Sentul. Urnal Kreativitas Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), 5(5), 31–37.

Bendiljatiwetan.tulungagungdaring. (n.d.). Profil. Retrieved January 3, 2022, from http://bendiljatiwetan.tulungagungdaring.id/profil

Gandra-Putra, G. P., Wartani, N. M., Wrasiati, L. P., & Yoga, I. W. G. S. (2016). Penyuluhan Dan Pelatihan Pembuatan Sabun Aroma Terapi Dari Minyak Kelapa Pada KWT “WIGUNA MEKAR” Di Desa Angkah, Kecamatan Selemadeg Barat, Kabupaten Tabanan. Buletin Udayan Mengabdi, 16(3), 385–390.

Maimunah, S., Amila, & Nasution, Z. (2021). Pemberdayaan Masyarakat Melalui Optimalisasi Pemanfaatan Jelatang pada Kelompok Tani Serdang. Jurnal Kreativitas Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), 4(6), 1546–1553.

Martha, R. D., Laili, A., & Sari, E. K. (2020). Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Di Desa Belimbing Kecamatan Rejotangan Dalam Budidaya Dan Peningkatan Pemahaman Tanaman Obat Keluarga (TOGA). Jurnal Kreativitas Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), 3(2), 409–414.

Nane, E., Imanuel, G. S., & Wardani, M. K. (2014). Pemanfaatan Jelantah Sebagai Bahan Alternatif Pembuatan Lilin. Inovasi Dan Pembangunan. Jurnal Kelitbangan, 2(2).

Prabandari, S., & Febriyanti, R. (2017). Ormulasi Dan Aktivitas Kombinasi Minyak Jeruk Dan Minyak Sereh Pada Sediaan Lilin Aromaterapi. Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi, 6(1), 124–126.

Pujiati, A., & Retariandalas, R. (2019). Utilization of Domestic Waste for Bar Soap and Enzyme Cleanner (Ecoenzyme) [Pemanfaatan Limbah Rumah Tangga Untuk Pembuatan Sabun Batang Dan Pembersih Serbaguna (Ecoenzym)]. Proceeding of Community Development, 2, 777. https://doi.org/10.30874/comdev.2018.489

Suroso, A. S. (2013). Kualitas Minyak Goreng Habis Pakai Ditinjau dari Bilangan Peroksida. Puat Biomedis Dan Teknologi Dasar Kesehatan, Badan Libenkes, Kemenkes RI., 3(2), 77–88.

Sutiah, Firdaus, K. S., & Budi, W. S. (2008). Parameter Viskositas Dan Indeks Bias. Berkala Fisika, 11(2), 53–58. http://eprints.undip.ac.id/2036/




DOI: https://doi.org/10.33024/jkpm.v5i3.5667

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Disponsori oleh : Universitas Malahayati Lampung dan DPW PPNI Lampung


Creative Commons License
Jurnal Kreativitas Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.