PENGETAHUAN PENDIDIK ANAK PAUD TENTANG DETEKSI GANGGUAN PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN ANAK (USIA 3-5 TAHUN) DI KECAMATAN KEMILING BANDAR LAMPUNG TAHUN 2014

Priska Iis Aprilianti, Agung Mudapati

Abstract


Pertumbuhan adalah peningkatan dalam ukuran fisik dan struktur.Sedangkan perkembangan adalah
bertambahnya kemampuan dalam struktur dan fungsi tubuh yang lebih kompleks. Gangguan pertumbuhan yaitu tidak
normalnya tinggi badan, berat badan serta lingkaran kepala. Sedangkan gangguan perkembangan meliputi penyimpangan
pada aspek-aspek perkembangan yaitu motorik kasar, motorik halus, bicara dan bahasa serta sosialisasi dan kemandirian.
Gangguan tumbuh kembang di indonesia bervariasi 12,8% sampai 16%. PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) mempengaruhi
perkembangan otak anak dan kesehatan anak sehingga pendidik PAUD berupaya mengoptimalkan pertumbuhan dan
perkembangan anak. Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui pengetahuan pendidik anak PAUD tentang deteksi
penyimpangan pertumbuhan dan perkembangan anak khususnya 3-5 tahun di Kecamatan Kemiling Bandar Lampung tahun
2014.
Jenis penelitian survey deskriptif dengan rancangan penelitian observasional. Sampel pada penelitian ini adalah
menggunakan total sampling yaitu seluruh pendidik PAUD di Kecamatan Kemiling Bandar Lampung. Data diperoleh melalui
kuesioner dengan cara ukur wawancara. Analisa data dengan analisa univariat.
Hasil Penelitian: Pengetahuan pendidik anak PAUD tentang deteksi gangguan pertumbuhan dengan pengetahuan
baik sebesar 5,10 %, pengetahuan cukup sebesar 40,81 %, dan pengetahuan kurang baik sebesar 54,04 % sedangkan
pengetahuan pendidik anak PAUD tentang deteksi gangguan perkembangan dengan pengetahuan baik sebesar 34,69 %,
pengetahuan cukup sebesar 31,63 %, dan pengetahuan kurang baik sebesar 33,67 %.


Keywords


Pertumbuhan dan Perkembangan, PAUD, Pendidik PAUD.



DOI: https://doi.org/10.33024/jmm.v1i2.1918

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Jurnal Medika Malahayati



PRODI KEDOKTERAN

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS MALAHAYATI