PENYULUHAN NUTRISI BAYI DAN BALITA DI POSYANDU MELATI KECAMATAN YOSODADI METRO TIMUR KOTA METRO
Sari
Perkembangan masalah gizi di Indonesia semakin kompleks saat ini ditinjau dari masalah kesehatan dan gizi. Air susu ibu (ASI) menjadi makanan terbaik di awal kehidupan anak sekaligus hak dasar agar tumbuh dan berkembang secara optimal. Saat bayi berusia enam bulan, maka kebutuhan nutrisi dan energi bayi semakin meningkat. Oleh karena itu diperlukan makanan pendamping untuk memenuhi kebutuhan bayi terutama oleh karbohidrat dan lemak serta protein. Tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang gizi bayi dan balita. Kegiatan ini dilaksanakan dari tanggal 17 Maret 2018 – 21 Mei 2018. Kegiatan yang dilakukan berupa pemberian materi ASI eksklusif, Kegiatan posyandu dan pemberian materi nutrisi gizi bayi, game, dan bakti sosial. Para orang tua terlihat antusias untuk mendengarkan materi yang kami berikan, dan terlihat aktif dalam sesi tanya jawab. Dengan demikian, diharapkan dapat melaksanakan lebih banyak program kerja seperti penyuluhan di balai desa atau rumah warga sehingga masyarakat dapat lebih terlibat langsung dalam upaya peningkatan kesehatan.
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Almatsier, S. 2001. Prinsip Dasar Ilmu Gizi. PT Gramedia Pustaka. Jakarta.
Budiyanto, M.A.K, 2002. Dasar-dasar Ilmu Gizi. Edisi Revisi. Universitas Muhammadiyah Malang. Malang
Buku Pedoman Puskesmas Yosodadi, Metro Timur. Metro
DOI: https://doi.org/10.33024/jpfm.v1i1.1235
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
##submission.copyrightStatement##