KONSELING, INFORMASI DAN EDUKASI BAHAYA PENGGUNASALAHAN DAN PENYALAHGUNAAN OBAT

Nofita Nofita, Mahathir Farhan Muhammad, Rizka Damei Yanti, Ruth Sri Agus Murniningsih, Vivit Millani Putri, Wira Irawan

Sari


Obat merupakan komoditi kesehatan yang strategis karena sangat diperlukan oleh masyarakat. Penggunasalahan dan penyalahgunaan obat merupakan salah satu permasalahan yang sering terjadi di lingkungan masyarakat saat ini. Obat yang sering disalahgunakan adalah obat-obat yang bekerja di sistem syaraf pusat seperti narkotika dan psikotropika. Kemudahan dalam memperoleh obat-obatan tentunya menjadi salah satu faktor yang dapat memicu maraknya penyalahgunaan obat tersebut. Apotek adalah sarana pelayanan kefarmasian tempat dilakukan praktik kefarmasian oleh Apoteker. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk melihat bagaimana tingkat pengetahuan masyarakat yang berkujung ke Apotek Cahaya Sukabumi Bandar Lampung tentang bahaya penggunasalahan dan penyalahgunaan obat. Metode yang digunakan adalah Konseling, Informasi dan Edukasi dengan alat bantu kuesioner dan pamflet. Hasil kegiatan didapatkan  bahwa tingkat pemahaman masyarakat mengenai penggunasalahan dan penyalahgunaan terdapat peningkatan. Dilihat dari hasil evaluasi kuesioner dengan rata-rata nilai sebelum penyuluhan yaitu 53,00 untuk penggunasalahan obat dan 45,00 untuk penyalahgunaan obat (skala 1-100) menjawab pertanyaan dengan benar sedangkan kuesioner sesudah pengabdian yaitu 100 untuk keduanya kuesioner tersebut.

Kata Kunci: Obat, Pengetahuan, Konseling, Informasi dan Edukasi.


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Amanda, M.P, Humaedi, S, Santoso, M,B. 2017. Penyalahgunaan Obat di Kalangan Remaja (Adolescent Subtance Abuse). Jurnal Penelitian dan PPM, 4(2): 339-345.

Astuti, W.S. 2019. Drug Abuse di Sekitar Kita. Hisfarsi Diy. URL http://Witri Susila Astuti.hisfarsidiy.org/drug-abuse-di-sekitar-kita, [diakses pada tanggal 28 Februari 2020 pukul 08.30]

Direktorat Pengawasan Napza Badan Pengawas Obat dan Makanan. 2015. tersedia: http://www.pom.go.id/mobile/index.php/view/berita/9589/OBAT-OBAT-TERTENTU-YANG-SERING-SERING-DISALAHGUNAKAN.html

Eleanora, F.N. 2011. Bahaya Penyalahgunaan Narkoba Serta Usaha Pencegahan dan Penanggulangannya. Jurnal Hukum Vol. XXV (1) : 439-452.

Ikawati, Z. 2009. Tinjauan Farmakoterapi Terhadap Penyalahgunaan Obat. URL http:// zulliesikawati.wordpress.com/tag/penyalahgunaan-obat. [diakses pada tanggal 26 Februari 2020 pada pukul 20.30]

Kepala BPOM RI. 2016. Peraturan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan Republik Indonesia Nomor 7 Tahun 2016 tentang Pedoman Pengelolaan Obat-Obat Tertentu Yang Sering Disalahgunakan. Jakarta: BPOM RI.

Martono, Lydia Harlina. 2006. Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba. Jakarta: Balai Pustaka.

NIDA, 2016b, Understanding Drug Use and Addiction, Drug Facts, www.drugabuse.gov, National Institute on Drug Abuse; National Institutes of Health; U.S. Department of Health and Human Services, Updated August 2016.

Wulandari, S. & Mustarichie, R. 2017. Upaya Pengawasan BBPOM Di Bandung Dalam Kejadian Potensi Penyalahgunaan Obat. Farmaka, Volume 15 Nomor 4, 1-8.




DOI: https://doi.org/10.33024/jpfm.v4i2.6014

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##